Penyuluhan tentang Cara Pengolahan Sampah di Desa Simpang 1 Kecamatan Simpang Raya, Sulawesi Tengah
Counseling on How to Process Waste in Simpang 1 Village, Simpang Raya District, Central Sulawesi
Keywords:
Sampah, Desa Simpang 1, penyuluhan kesehatanAbstract
Data dari Making Oceans Plastic Free (2017) menyatakan rata rata ada 182,7 Milliar kantong plastic digunakan di Indonesia setiap tahunnya. Dari jumlah tersebut, bobot total sampah kantong plastic di Indonesia mencapai 1.278.900 ton per tahunnya. Permasalahan sampah terus terjadi karena minimnya penegakan hukum dan anggaran pengelolaan, serta tidak adanya panduan kemitraan. Masih banyak Masyarakat desa simpang 1 yang tidak memilah sampah yaitu sebesar 96,7%, masih banyak Masyarakat desa simpang 1 yang belum memiliki tempat sampah yaitu sebesar 50,5%, masih banyak Masyarakat desa simpang 1 yang membuang sampah ke Sungai sebesar 2,2%, dan masih banyak Masyarakat desa simpang 1 yang belum menutup tempat sampah yaitu sebesar 75%. Kegiatan penyuluhan tentang Pengolahan Smpah bertujuan untuk menyadarkan Masyarakat betapa pentingnya mengolah sampah serta memilah sampah baik Organik, Non-Organik, maupun Sampah B3. Untuk sasaran berlaku pada masyarakat umum, dan target berjumlah sebanyak 50 orang, sumber dana dari mahasiswa, waktu & tempat pelaksanaan pada hari Senin, 24 Juli 2023 dan bertempatkan di Balai Desa Simpang 1. Namun, karena Sebagian target tidak mencapai 50 orang pada saat penyuluhan di Balai Desa Simpang 1, Maka akan dilaksanakan nya lagi di tempat lain yaitu bertempatkan di Gereja Efrata Simpang 1, dan untuk Sebagian target, Saya melakukan nya secara Door to Door.
Data from Making Oceans Plastic Free (2017) states that an average of 182.7 billion plastic bags are used in Indonesia every year. Of this amount, the total weight of plastic bag waste in Indonesia reaches 1,278,900 tons per year. Waste problems continue to occur due to the lack of law enforcement and management budgets, as well as the absence of partnership guidelines. There are still many people in Simpang 1 village who do not sort their waste, namely 96.7%, there are still many people in Simpang 1 village who do not have trash bins, namely 50.5%, there are still many people in Simpang 1 village who throw rubbish into the river, which is 2.2 %, and there are still many people in Simpang 1 village who have not closed the trash cans, namely 75%. The outreach activity on Waste Processing aims to make the public aware of the importance of processing waste and sorting waste into organic, non-organic and hazardous waste. For the target, it applies to the general public, and the target is 50 people, the source of funds is from students, the time & place for the implementation is Monday, July 24 2023 and takes place at the Simpang 1 Village Hall. However, because some of the targets did not reach 50 people during the counseling at the Simpang 1 Village Hall, then it will be carried out again in another place, namely at the Efrata Simpang 1 Church, and for some targets, I will do it door to door.
References
Ahmad, Y., Syam, R. C., Nurazizah, A., Maylania, N., Irwan, N. A., Dwiadirah, N. H., Wahyuni, K., Maulana, F., & Rachmat, M. (2022). Penyuluhan Pemilahan Sampah untuk Meningkatkan Pengetahuan Kader di Desa Sanrobone, Sulawesi Selatan. Jurnal Abmas Negeri (JAGRI), 3(1). https://doi.org/10.36590/jagri.v3i1.323
Manyullei, S., Saleh, L. M., Arsyi, N. I., Azzima, A. P., & Fadhilah, N. (2022). Penyuluhan Pengelolaan Sampah dan PHBS di Sekolah Dasar 82 Barangmamase Kecamatan Galesong Selatan Kab. Takalar. Jurnal Altifani Penelitian Dan Pengabdian Kepada Masyarakat, 2(2). https://doi.org/10.25008/altifani.v2i2.210
Mulyati. (2020). DAMPAK SAMPAH TERHADAP KESEHATAN LINGKUNGAN DAN MANUSIA | Semantic Scholar. Universitas Lambung Mangkurat.
Nurul Aulia, M., & Hamibah, M. (2021). Dampak Sampah Dosmetik Terhadap Lingkungan Di Desa Pagar Bosi , Simalingun , Sumatra Utara. Pros. Semnas. Peningkatan Mutu Pendidikan, 2(1).
Sari, N., Amrina, D. H., & Rahmah, N. A. (2021). KAJIAN DAMPAK SAMPAH RUMAH TANGGA TERHADAP LINGKUNGAN DAN PEREKONOMIAN BAGI MASYARAKAT KECAMATAN SUKARAME KOTA BANDAR LAMPUNG BERDASARKAN PERSPEKTIF ISLAM. Holistic Journal of Management Research, 6(2). https://doi.org/10.33019/hjmr.v6i2.2734
Published
How to Cite
Issue
Section
Copyright (c) 2023 Amalia Nurul Magfirah, Bambang Dwicahya, Erni Yusnita Lalusu

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.